Sat Samapta Polres Asahan kembali menunjukkan respons cepat dan kehadiran nyata di tengah masyarakat melalui pelaksanaan Patroli Perintis Presisi dengan kendaraan R2 pada Jumat (14/11/2025). Patroli yang dipimpin oleh Pamapta ini menyasar sejumlah titik rawan kejahatan dan keramaian publik di Kota Kisaran.
Dengan menggunakan empat unit sepeda motor patroli, personel menyusuri ruas-ruas jalan utama seperti Jalan A. Yani, Jalan Imam Bonjol, Jalan P. Polem, hingga kawasan pasar dan objek vital pemerintahan. Para petugas melakukan observasi situasi, berdialog dengan masyarakat, serta melaksanakan tindakan kepolisian sesuai kebutuhan untuk memastikan keamanan tetap terjaga.
Hasilnya, seluruh lokasi yang menjadi sasaran patroli terpantau aman, kondusif, dan tidak ditemukan adanya potensi gangguan Kamtibmas, termasuk kejahatan 3C maupun aktivitas premanisme. Kehadiran personel secara mobile juga mendapat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dengan patroli intensif tersebut.
