Asahan – Dalam upaya mendukung program Polri Peduli Kesehatan serta memastikan keamanan pangan bagi anak-anak sekolah, Seksi Dokkes Polres Asahan melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan lapangan dan uji Safety Food Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Gedung SPPG Polres Asahan 1 dan 2, Kamis (06/11/2025) pagi.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh IPTU Sujarman, Kasi Dokkes Polres Asahan, tersebut bertujuan memastikan seluruh makanan yang akan didistribusikan kepada pelajar telah melalui proses pemeriksaan higienitas dan kelayakan konsumsi.
Dalam pelaksanaan giat ini, tim Dokkes Polres Asahan melakukan pemeriksaan organoleptik dan kimia terhadap menu makanan yang disiapkan di dua titik distribusi, yakni SPPG Asahan 1 dan SPPG Asahan 2, dengan total ribuan porsi yang akan dibagikan kepada siswa dari berbagai tingkatan sekolah.
Adapun hasil pemeriksaan menunjukkan tidak ditemukan zat berbahaya pada seluruh sampel makanan, baik dari SPPG Asahan 1 maupun Asahan 2. Makanan dinyatakan aman, tidak berbau, dan layak dikonsumsi.
“Pemeriksaan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Asahan terhadap kesehatan anak-anak sekolah. Kami ingin memastikan makanan bergizi yang dibagikan benar-benar aman dan menyehatkan,” ujar IPTU Sujarman.
Kegiatan tersebut juga melibatkan sejumlah personel Dokkes dan tenaga kesehatan, antara lain Ipda Supriandi (Kanit Provost Polsek Simpang Empat), Aiptu P. Tumanggor, Pengatur TK I Dokma Eli Saragih, serta dr. Khairul Soleh Lubis.
Polres Asahan melalui Seksi Dokkes terus berkomitmen mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia, sekaligus memastikan bahwa setiap kegiatan sosial Polri terlaksana dengan standar kesehatan yang tinggi.
