Header Ads Widget


 

POLSEK SIMPANG EMPAT GELAR GERAKAN PANGAN MURAH POLRI, BANTU RINGANKAN BEBAN MASYARAKAT

POLSEK SIMPANG EMPAT GELAR GERAKAN PANGAN MURAH POLRI, BANTU RINGANKAN BEBAN MASYARAKAT
Asahan – Dalam rangka mendukung program Gerakan Pangan Murah Polri dan menjaga stabilitas harga serta pasokan bahan pangan di masyarakat, Polsek Simpang Empat Polres Asahan melaksanakan kegiatan penjualan beras murah di Balai Desa Sei Lama, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Asahan, Rabu (8/10/2025).

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Simpang Empat AKP Dian Putra, S.Sos.I., M.H., didampingi Kanit Samapta Ipda Eddy Basuki, S.E., Kanit Provos Ipda Supriandi, Bhabinkamtibmas Bripka Darma Setiawan, serta perangkat Desa Sei Lama.

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek bersama pemerintah desa menjual beras 5 kilogram sebanyak 300 karung kepada masyarakat sekitar dengan harga terjangkau. Gerakan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kondisi ekonomi masyarakat sekaligus mendukung upaya pemerintah menjaga stabilitas harga bahan pokok.

Kapolres Asahan AKBP Revi Nurvelani, S.H., S.I.K., M.H. menyampaikan apresiasi terhadap langkah jajaran Polsek Simpang Empat yang telah menghadirkan kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat.